Selasa, 21 April 2020

Peran Aktif Babinsa, Dalam penanganan Covid 19 di Desa Binaanya



KENDAL,RINGINARUM - Dukung percepatan penanganan penyebaran pandemik covid 19 Babinsa pagerdawung Koramil 17/Ringinarum Kodim 0715/Kendal serda Satiyo hadiri Rakor penanganan Covid 19 desa Pagerdawung di balaidesa setempat, Kamis(16/04).


Hadir dalam rakor tersebut PJs Kades ahcman soleh, Babinsa Pagerdawung serda Satiyo, Babinkamtibmas Pagerdawung brigadir agus, Bidan Desa, Ketua BPD, dan Ketua RT dan RW Desa Pagerdawung, serta anggota pemuda Karang Taruna.


Menurut serda Satiyo kehadirannya sebagai babinsa bersama Bhabinkamtibmas dalam penanganan Covid 19 sifatnya hanya memback up dan bekerja bersama para petugas di lapangan. "Kami dari TNI khususnya Koramil Ringinarum bersama polsek akan selalu siap membantu segala kegiatan terkait penanganan wabah Covid 19 terutama di desa Pagerdawung yang menjadi wilayah binaan kami", ucapnya.


Babinsa Pagerdawung tersebut menambahkan agar seluruh warga Pagerdawung selalu menjaga kebersihan agar terhindar dari penularan bahaya virus corona. " Tidak usah panik, tetap jaga kebersihan diri masing masig, kurangi kegiatan keluar rumah, gunakan masker apabila bepergian, dan sepulangnya langsung laksanakan pembersihan diri", pesannya.


"Untuk pemerintah desa, terutama RT dan RW supaya aktif memonitor dan mendata bagi pendatang atau pemudik dari luar daerah, terutama derah daerah yang berstatus zona merah", imbuhnya


(pendimkendal/bazo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar